Game

Sambut Musim Dingin, Overwatch 2 Hadirkan Winter Wonderland 2023

Winter Wonderland 2023 Overwatch 2.

IBUGAME -- Dalam waktu dekat nanti, Overwatch 2 akan memperkenalkan event terbarunya pada Selasa (19/12/2023) mendatang.

Event tersebut diberi judul Winter Wonderland 2023, dengan memberikan sejumlah update dan konten di dalamnya.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Winter Wonderland 2023 dibeberkan Overwatch 2 melalui keterangan resminya pada Sabtu (16/12/2023) ini. Event ini menawarkan tema musim dingin akan tersedia dalam waktu terbatas.

Winter Wonderland 2023 juga merilis battlepass di dalamnya. Pemain bisa merasakan battlepass ini dengan cara gratis maupun berbayar, sebesar 500 coin Overwatch 2.

Jika pemain ingin melakukan battlepass di Winter Wonderland 2023, mereka hanya perlu menyelesaikan permainan serta misi yang diberikan.

Bahkan jika ingin mendapat tiket, pemain Overwatch 2 mesti menyelesaikan permainan sebanyak sembilan kali, serta kemenangan yang dihitung dua kali lipat.

Tentu bakal ada hadiah menarik yang didapatkan pemain, jika sudah mengumpulkan tiket battlepass Winter Wonderland 2023. Salah satunya skin terbaru.

Bahkan jika pemain mengambil battlepass premium, mereka akan berkesempatan menerima skin legendary tambahan dan gratis, salah satunya adalah skin Legendary Wrapping Paper Reinhardt.

Perlu diingat, Winter Wonderland 2023 bersifat terbatas. Tiket battlepass yang digunakan mesti dimanfaatkan sebelum 15 Januari tahun depan.

Bahkan, sisa tiket yang belum digunakan harus dikonversi menjadi Overwatch Credit.

Selain battlepass, Winter Wonderland 2023 juga hadirkan skin-skin legendary di dalamnya. Beberapa hero Overwatch 2 bakal menerima skin dari event ini.

Di antaranya Pharah, Mercy, Tracer, hingga Baptise. Berikut adalah skin baru yang rilis dalam Winter Wonderland 2023.

  •  Formalwear Tracer
  • Jingle Belle Mercy
  • Winter Jammies Illari
  • Formalwear Sojourn
  • Formalwear Baptiste
  • Formalwear Cassidy
  • Wrapping Paper Reinhardt