Game

Riot Games Bocorkan Rilis Fitur Premier untuk VALORANT, Kapan?

sumber: twitter/@PlayVALORANT
sumber: twitter/@PlayVALORANT

IBUGAME -- Setahun lebih ditunggu oleh komunitas VALORANT, akhirnya Riot Games merilis fitur terbaru Premier. Informasi rilisnya fitur baru di dalam VALORANT tersebut disampaikan oleh Global Head of VALORANT Esports, Leo Faria, serta Andy Ho selaku Game Director VALORANT, melalui tayangan youtube pada Jumat (3/3/2023) lalu.

Premier adalah sebuah fitur terbaru yang dihadirkan ke dalam VALORANT. Fitur ini menyajikan pengalaman bermain lebih berbeda. Di dalamnya pemain bisa membuat tim sendiri, serta hal-hal yang terkait. Seperti logo dan yang lainnya. Artinya, Premier bisa membuat kalian bermain layaknya seperti pemain profesional pada umumnya.

Selain itu, dalam fitur tersebut juga akan menyajikan kompetisi. Riot Games bakal memberikan kompetisi di dalam game VALORANT pada waktu tertentu. Bisa saja sekali seminggu, ataupun satu kali dalam satu bulan.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Leo mengungkapkan, fitur ini bukan hanya memberikan permainan yang berbeda dari biasanya. Namun, dengan hadirnya fitur Premier ini, pemain bisa mendapati peluang untuk masuk ke kompetisi resmi, seperti VALORANT Champions Tour. "Di masa mendatang, premier akan menjadi jalur menuju liga VCT Challengers," sebut Leo.

Dengan kata lain, Premier bisa difungsikan sebagai peluang pemain untuk promosi, dengan tujuan bisa menembut ke turnamen-turnamen resmi VALORANT. Maka dari itu, dengan perubahan fungsi dari fitur Premier ini, sistem dan konsep kompetitif esports VALORANT bakal berubah di masa mendatang.

"Tidak ada lagi open qualifier. Jalanmu menuju kancah profesional dimulai di dalam game," sambung Leo.

Andy juga membeberkan, fitur Premier ini sudah siap untuk digunakan oleh semua kalangan pemain dan komunitas VALORANT. Sebab sebelumnya, fitur ini melakukan serangkaian ujicoba pada tahun lalu, dimana Premier pertama kali diujicoba di Brasil saja.

Artinya, kini fitur Premier sudah beralih, dimana untuk saat ini sudah bisa digunakan secara luas oleh pemain serta komunitas VALORANT. Dengan kata lain, Premier nantinya akan menjalankan open beta dalam waktu dekat.

"Premier global beta rencananya akan dimulai di Episode 6 Act 3," tutup Andy.

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image

Mau cari apa Follow aja dulu