Teknologi

Sedang Rencanakan Mudik? Berikut Daftar Tarif Tol Trans Jawa, Pastikan Saldo E-Money Mencukupi

Gerbang tol

IBUWARUNG -- Kementerian Perhubungan (Kemenhub) memprediksi jumlah pemudik yang akan melakukan perjalanan ke kampung halaman akan mencapai 193,6 juta orang. Berbagai moda transportasi dimanfaatkan untuk melakukan perjalanan mudik.

PT Jasa Marga memproyeksi jumlah kendaraan yang akan keluar dari Jabotabek akan mencapai 1,86 juta kendaraan pada tahun ini. Adapun periode mudik diperkirakan dimulai 3 April 2024 hingga 11 April.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

"Distribusi lalu lintas keluar wilayah Jabotabek di periode tersebut adalah mayoritas menuju ke arah Trans Jawa dan Bandung sebesar 58,4 persen, ke Merak sebesar 22,9 persen, dan ke arah Puncak sebesar 18,8 persen," kata Corporate Communication and Community Development Group Head Jasa Marga Lisye Octaviana dalam konferensi pers persiapan Mudik 2024, pekan lalu.

Seperti momen mudik sebelumnya, operator jalan tol berencana memberikan diskon tarif tol. Namun, hal itu masih dibahas besarannya. Pihaknya akan segera memberitahu masyarakat begitu sudah ada hasilnya.

Meski demikian, masyarakat sudah bisa mulai mempersiapkan biaya untuk perjalanan mudik, terutama biaya tol.

Berdasarkan ketentuan tarif Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT), berikut ini daftar tarif tol Trans Jawa untuk kendaraan golongan I, dikutip dari situs resmi BPJT.

  • Tangerang-Merak Rp 53.500
  • Jakarta-Tangerang Rp 8.000
  • Jakarta Outer Ring Road Rp 17.000
  • Jakarta-Cikampek dan Layang MBZ Rp 27.000
  • Cikopo-Palimanan Rp 119.000
  • Palimanan-Kanci Rp 13.500
  • Kanci-Pejagan Rp 29.500
  • Pejagan-Pemalang Rp 66.000
  • Pemalang-Batang Rp 47.500
  • Batang-Semarang (Kalingkangkung) Rp 111.500
  • Semarang ABC Rp 5.000
  • Semarang-Solo Rp 92.000
  • Solo-Ngawi Rp 131.000
  • Ngawi-Kertosono Rp 98.000
  • Kertosono-Mojokerto Rp 54.000
  • Warugunung-Mojokerto Rp 31.500
  • Sidoarjo-Porong Rp 6.500
  • Gempol-Pandaan Rp 13.000
  • Gempol-Pasuruan Rp 28.000
  • Pasuruan-Probolinggo Rp 52.000