Teknologi

Sony Kemungkinan Besar bakal Menjual PS5 Lebih Sedikit dari yang Ditargetkan, Kenapa?

Perusahaan teknologi Sony.

IBUWARUNG -- Konsol terbaru dari Sony Interactive Entertainment, yaitu Play Station 5 yang dirilis resmi pada 2020 lalu, belum lama ini mendapatkan rekor penjualan terbanyak pada tahun 2023.

Konsol tersebut resmi terjual sebanyak 50 juta unit di seluruh dunia, pada Desember tahun lalu. Namun, Sony akan berencana dengan hal sebaliknya atas penjualan konsol teranyarnya tersebut.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Melansir dari Engadget pada Rabu (14/2/2024), Sony menurunkan perkiraan penjualan PS5 untuk tahun fiskal 2023 secara signifikan. Kabarnya, Sony bakal menjual unit konsol itu sebanyak 21 juta, turun dari perkiraan sebelumnya yang berada di angka 25 juta unit.

Lanjut daripada itu, Sony telah membukukan rekor pendapatan kuartal dan menjual sekitar 8,2 juta PS5 beberapa waktu lalu. Bahkan di tahun fiskal ini, Sony telah menjual sekitar 16,4 juta PS5, sehingga totalnya menjadi 54,8 juta secara keseluruhan.

Rekor penjualan yang diraih oleh Sony beberapa lalu atas penjualan PS5, turut mendongkrak pendapatan perusahaan. Artinya, pendapatan Sony meningkat 16 persen dibandingkan kuartal yang sama di tahun lalu.

Peningkatan pendapatan tersebut juga didukung oleh penjualan judul game dari developer pihak kedua.

Sebaliknya, pendapatan operasional Sony justru turun secara signifikan yaitu 26 persen. Hal itu disebabkan turunnya penjualan game developer utama, dan kerugian yang dirasakan oleh Sony akibat promosi konsol.

Dari semua itu, secara keseluruhan penjualan PS5 tidak memenuhi ekspektasi Sony, meski sudah diberikan potongan harga.

Sony juga telah memantau penjualan yang lebih tinggi pada tiga kuartal di 2024 ini, dibandingkan dari tahun lalu. Tetapi, hal tersebut berkemungkinan tidak akan diteruskan.

Sebab, Sony memperkirakan penjualan PS5 hanya mendapati sebesar 4,6 juta pada Q4 2023, turun dari 6,3 juta pada Q 2022.

Beralih ke aspek game terbaru bagian pertama, Sony mencatat bahwa Marvel's Spider-Man 2 telah terjual sebanyak 10 juta unit, sejak dirilis pada Oktober 2023.

Terlebih lagi, hampir semua divisi Sony yang lain, menerima pendapatan yang sangat tinggi, termasuk juga divisi Imaging and Sensor Solutions, bersama dengan Pictures dan Music.

Divisi-divisi di atas tersebut menghasilkan rekor di angka 3,75 triliun Yen pada Q3, dibandingkan dengan tahun lalu yang sebesar 3,08 triliun Yen.