Berikut 12 Buah Iblis Terkuat di One Piece (Bagian 1)
IBUWARUNG -- Buah iblis merupakan kekuatan yang menarik dan membuat rasa seru tersendiri bagi penggemar One Piece. Buah iblis mampu memberikan kekuatan ekstra bagi penggunanya, dalam menghadapi bajak laut dan angkatan laut.
Meskipun begitu, kelemahan terbesarnya adalah penggunanya tidak bisa berenang seumur hidup.
Sejak dirilis pada tahun 1995 silam, One Piece telah banyak memperkenalkan puluhan bahkan ratusan buah iblis dalam ceritanya. Namun, tidak semua buah iblis memberikan kekuatan yang luar biasa. Artinya, ada juga buah iblis yang memberikan efek kekuatan yang belum cukup kuat.
Namun sebaliknya, terdapat sejumlah buah iblis yang sangat kuat, bahkan penggunanya pun tidak mampu ditaklukkan dengan mudah. Hampir di dalam cerita One Piece, buah iblis yang memberi kekuatan luar biasa tersebut merupakan sosok penting dalam cerita.
Siapa saja yang menggunakan buah iblis terkuat di One Piece?
12. Tori Tori no Mi Model Phoenix (Marco)
Dari yang pertama adalah Marco, salah satu anggota dari bajak laut Edward Newgate (Shirohige), sekaligus menjabat ketua divisi satu. Ia memiliki buah iblis bertipe zoan, yaitu Tori Tori no Mi Model Phoenix.
Buah iblis ini mampu mengubah fisiknya menjadi burung langka Phoenix, serta mendapatkan efek khusus kepada Marco.
Saat ia mengaktifkan buah iblis tersebut, Marco tidak dapat dilukai maupun diserang. Sebab, efek dari buah iblis ini mampu meregenerasi apapun dari penggunanya.
Ditambah lagi, kecepatan terbang yang dihasilkan membuat Marco menerima kekuatan tambahan dari buah iblis ini.
Bisa dikatakan, Tori Tori no Mi Model Phoenix adalah buah iblis tipe Zoan yang terkuat dari yang lain.
11. Goro Goro no Mi (God Enel)
Walaupun kemunculannya di cerita One Piece berlangsung sepanjang satu Arc, yaitu di Skypiea, God Enel merupakan tokoh terkuat dalam cerita tersebut.
Tidak hanya ia yang merupakan seorang dewa, God Enel pun juga pengguna buah iblis yang bernama Goro Goro no Mi.
Buah iblis tersebut bertipe Logia, dimana penggunanya mampu menghasilkan listrik, serta God Enel adalah listrik itu sendiri.
Dari buah iblis tersebut, ia mampu menghasilkan sengatan listrik yang luar biasa, dan sudah ia buktikan sendiri saat bertarung melawan Topi Jerami, di Skypiea.
Lihat saja, God Enel mampu memberikan sengataan listrik sebesar 2 miliar volt, sekaligus membuat daratan Skypiea meninggalkan lubang besar yang dalam.
Bahkan lebih dari itu, kekuatan Goro Goro no Mi mampu meleburkan logam, bergerak secepat kilat, bahkan bisa memijat jantungnya sendiri.
Tetapi kelemahan dari buah iblis ini bukan hanya laut. Melainkan adalah Monkey D. Luffy itu sendiri. Sebab, listrik tidak ada artinya dihadapan karet.
10. Hito Hito no Mi Model Daibutsu (Sengoku)
Sebagai mantan Laksamana Besar Marinir, Sengoku tidak diragukan lagi adalah salah satu Marinir terkuat yang mengabdi pada Pemerintah Dunia. Ia pun mempunyai kekuatan buah iblis bernama Hito Hito no Mi Model Daibutsu.
Buah iblis tipe Zoan ini mampu mengubah badan penggunanya menjadi sosok Buddha besar dengan bertubuh emas.
Namun, kekuatan dari buah iblis Sengoku tersebut tidak diperlihatkan secara rinci. Terlebih lagi, kekuatan buah iblis ini hanya diperlihatkan sedikit pada perang eksekusi Portgas D. Ace, dimana Sengoku mampu membuat fisik lawannya menjadi kerdil.
9. Mochi Mochi no Mi (Charlotte Katakuri)
Sudah tidak bisa dipungkiri lagi, bahwa buah iblis dari anak Charlotte Lin Lin (Big Mom), Charlotte Katakuri, merupakan salah satu yang terkuat di dunia.
Buah iblis Mochi Mochi, merupakan buah iblis yang sejatinya dikategorikan sebagai Paramecia khusus, namun efek kekuatannya serupa seperti tipe Logia.
Buah iblis ini memungkinkan pengguna untuk menjadi mochi sendiri, serta memproduksi dan memanipulasi sesuka hati.
Mochi Mochi No Mi memberikan kekuatan tidak berwujud dan kelenturan yang dihasilkan. Buah iblis tersebut lebih baik dalam hal apapun, jika dibandingkan dengam Gomu Gomu No Mi.
Ditambah lagi, buah iblis tersebut hanya tambahan kekuatan bagi Katakuri, sebab ia juga memiliki kemampuan menguasai tiga jenis Haki.
Dengan dua kekuatan besar yang ada pada dirinya, sudah pasti Katakuri tidak bisa ditumbangkan dengan mudah begitu saja.kuzaru
8. Pika Pika no Mi (Laksamana Kizaru)
Selain Sengoku, Kizaru yang juga merupakan bagian dari Marinir adalah pengguna buah iblis Pika Pika no Mi. Pria bernama asli Borsalino dan menjabat sebagai Laksamana ini, mampu menciptakan laser yang sangat silau hingga membutakan mata.
Dengan kata lain, ia adalah laser itu sendiri, yang mana buah iblis miliknya bertipe Logia.
Kekuatan buah iblis miliknya tersebut membuat Kizaru tidak bisa ditebas dan dihajar, walaupun musuhnya juga menggunakan buah iblis ataupun Haki.
Seringkali ia hanya muncul pada perang-perang besar, ataupun menangkap bajak laut yang memiliki nama besar.
7. Soru Soru no Mi (Charlotte Lin Lin alias Big Mom)
Sejatinya, buah iblis Big Mom tersebut tergolong ke dalam Paramecia, dimana ia mampu mengambil jiwa seseorang menggunakan tangan kosong, serta memindahkannya ke objek lain. Seperti batu, lemari, bahkan ke tumbuhan.
Dengan kekuatannya itu, Big Mom memiliki pasukan khusus dan tidak hanya berupa manusia. Ada juga pasukannya yang memiliki fisik pohon, buku, serta meja.
Uniknya, pasukan-pasukan khusus Big Mom ini mampu berbicara layaknya manusia, hal ini berkat kekuatan buah iblis Soru Soru no Mi miliknya.
Sama seperti anaknya Katakuri, Big Mom selain pengguna buah iblis, ia juga memiliki tiga jenis Haki. Bahkan kekuatan ini tidak bisa ditumbangkan oleh bajak laut lain, bahkan yang punya nama sekelas Eustass Kid atau Trafalgar Law sekalipun.
Dengan kata lain, ia adalah sosok manusia berkekuatan monster dan mampu bertahan dari ancaman serangan tingkat Yonko sekaligus.