Kegiatan-Kegiatan Remaja Selama Bulan Puasa, Mulai dari Pesantren Hingga Ngabuburit

INFOREMAJA.ID - Saat ini bulan puasa Ramadan sudah berjalan dan kini memasuki hari kedua. Masuknya bulan tersebut untuk sekarang ini, membuat semua umat muslim di Indonesia menyambutnya dengan kebahagiaan.
Euforia bulan puasa saat sekarang ini, turut dirasakan oleh anak-anak dan remaja, yang ikut meramaikan untuk menyambut Ramadan di tahun 2025 ini.
Mereka juga senang dengan bulan puasa sekarang ini, yang kembali menghadirkan bermacam-macam kegiatan positif.
Dengan kata lain, banyak kegiatan yang bisa dilakukan sepanjang bulan Ramadan. Mulai dari Tadarus Al-Quran, Ibadah shalat Tarawih, dan sebagainya.
Kegiatan-kegiatan yang sudah disebutkan di atas, tidak hanya dikerjakan oleh orang dewasa. Anak-anak dan remaja pun juga mempunyai kegiatan yang serupa.
Lantas kegiatan apa saja yang dilakukan remaja selama bulan puasa berlangsung?
Pesantren
Kegiatan yang pertama adalah pesantren Ramadan. Para remaja melakukan kegiatan tersebut, merupakan sebagai pengganti kegiatan sekolah dan dilaksanakan di Mesjid di dekat rumah.
Biasanya Pesantren Ramadan ini seringkali dilakukan di Sumatera Barat serta daerah lainnya. Kegiatan tersebut diikuti oleh semua anak hingga remaja, mulai dari SD, SMP, dan SMA.
Pesantren Ramadan merupakan kegiatan wajib yang dilakukan selama bulan puasa berlangsung. Dari sana, anak dan remaja diwajibkan mengikuti serangkaian kegiatan lain, seperti menghapal surat pendek, ceramah, serta kegiatan lainnya.
Berburu Takjil
Ini merupakan kegiatan rutin dan hanya ada selama bulan puasa. Yap, setiap bulan puasa berjalan, akan ada banyak orang yang menjual jajanan takjil, baik itu di pinggir jalan, hingga di lokasi lainnya.
Biasanya, ramai pedagang musiman yang menjual jajanan berbuka puasa, mulai dari kue, gorengan, minuman, hingga buah. Mereka mulai menjual takjil dari jam 5 sore hingga waktu berbuka puasa.
Takjil jelas diburu oleh masyarakat Indonesia, khususnya selama bulan puasa. Orang yang ingin membelinya tidak kenal usia, mulai dari orang dewasa, anak-anak, hingga remaja.
Kelompok usia tersebut membeli berbagai jajanan yang tersedia. Ditambah lagi, mereka selalu memburu Takjil untuk disantap sebelum buka puasa.
Pawai Obor
Kegiatan berikutnya adalah Pawai Obor. Kegiatan ini diikuti oleh banyak orang yang terdiri dari dewasa, remaja, hingga anak-anak. Mereka berkeliling secara bersama-sama, sambil memegang obor.
Kegiatan itu juga diiringi dengan membaca shalawat Nabi, ayat dan surat Alquran.
Pawai Obor biasa dilakukan sehari sebelum memasuki bulan puasa, dan malam takbiran. Pawai Obor hampir dilaksanakan di setiap provinsi manapun di Indonesia.
Ngabuburit
Selain berburu Takjil, remaja seringkali melakukan kegiatan ngabuburit selama bulan puasa berlangsung.
Ngabuburit adalah kegiatan menjelang berbuka puasa, dimana remaja melakukan berbagai kegiatan, mulai dari bermain, mencari takjil, hingga berkeliling dengan motor.
Hampir remaja di seluruh daerah di Tanah Air, melakukan ngabuburit. Mereka mulai mencari-cari jajanan dan takjil yang dijual di dekat rumahnya. Apabila jajanan sudah dibeli, maka sudah siap untuk disantap sebelum waktu berbuka puasa.
Namun, ngabuburit juga dilakukan remaja dengan cara bermain game bersama teman-temannya. Ini dilakukan untuk mengisi waktu kekosongan menjelang waktu berbuka puasa.
Biasanya mereka bermain game yang tersedia di smartphone mereka. Mulai dari Mobile Legends Bang Bang, PUBG Mobile, hingga Free Fire.
Menerima Uang THR
Bagi remaja, mendapat atau menerima uang THR menjadi kegiatan yang selalu mereka lakukan, apalagi menjelang atau sesudah bulan puasa berakhir.
Remaja sering mendapatkan uang THR dari keluarga besar, hingga para tetangga yang melakukan open house saat Idul Fitri.
Dari sana, para remaja mendapatkan uang THR yang diberikan, dengan beragam nominal. Mulai dari Rp. 2 ribu, hingga 50 ribu.
Bahkan beruntungnya, tidak hanya uang THR yang mereka dapatkan. Remaja juga bisa menerima bingkisan sejenis kue, minuman kaleng, ataupun hampers.
