News

Deloitte Southeast Asia Luncurkan Amplify Programme, Program Magang untuk Anak Muda Asia Tenggara

Sumber: Pixabay.
Sumber: Pixabay.

INFOREMAJA.ID - Program terbaru dihadirkan oleh Deloitte Southeast Asia, yang bernama Amplify Programme. Ini merupakan program magang yang dihadirkan oleh perusahaan asal London tersebut.

Amplify Programme adalah program magang bagi lulusan baru yang dirancang khusus untuk memberikan pengalaman kepada peserta, sekaligus dengan keterampilan profesional yang dibutuhkan dalam industri manapun.

“Amplify bertujuan untuk membekali individu dengan keterampilan yang memungkinkan mereka membangun karier yang bermakna dan memberikan dampak nyata dalam lingkungan kerja yang dinamis saat ini,” sebut Chief Executive Officer Deloitte Southeast Asia, Eugene Ho, dalam keterangan resminya pada Senin (3/3/2025) kemarin.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Program yang digagas Deloitte Southeast Asia dihadirkan pada tahun ini dan membuka penerimaan sebanyak dua gelombang. Setiap gelombang mampu menampung seribu peserta dari berbagai negara.

Dalam program magang tersebut, peserta turut mendapat pelatihan dan pembelajatan di berbagai bidang, di antaranya akuntan, asuransi, perpajakan, hingga siber.

Para peserta nanti akan ditempatkan di berbagai negara. Mulai dari Indonesia, Malaysia, hingga Thailand. Dari seribu peserta, 100 orang akan ditempatkan di negara-negara tersebut.

Apabila peserta menyelesaikan program, sebanyak 200 orang akan menampilkn potensi terbaiknya sebagai profesional di bidangnya, dan menerima tawaran kerja di Deloitte.

“Sebagai organisasi jasa profesional terbesar di dunia, Deloitte mengandalkan model multidisiplin dan jaringan global yang luas untuk memberikan pengalaman berharga bagi peserta magang Amplify," ujar Eugene.

"Mereka akan terlibat dalam penyediaan solusi kelas dunia bagi perusahaan-perusahaan multinasional paling popular di kawasan ini. Inisiatif ini menegaskan komitmen kami untuk menjadi yang terdepan dalam membentuk masa depan industri jasa profesional,” sambungnya.

Program magang Amplify Programme dibuka seluas-luasnya dan menerima mahasiswa akhir yang menempuh berbagai disiplin ilmu. Bahkan, program ini juga bisa menerima lulusan baru dan yang memiliki pengalaman kerja kurang dari tiga tahun.

President Director PT Deloitte Konsultan Indonesia, Brian Indradjaja mengatakan, para peserta akan mengikuti program selama 12 minggu. Dengan durasi tersebut, peserta akan mendapat pelatihan soft skill dan kepemimpinan, dan berbagai pelatihan lainnya.

"Melalui program Amplify, kami ingin terus berkolaborasi dengan institusi pendidikan tinggi dan sektor publik yang lebih luas untuk membantu talenta muda Indonesia meraih pekerjaan yang bermakna dan selaras dengan tujuan mereka,” tutur Brian.

Program magang yang digagas Deloitte Southeast Asia, sejalan dengan misinya yaitu melengkapi strategi rekrutmen dan pengembangan talenta Deloitte yang sudah ada.

Selain Amplify, Deloitte sudah menerima mahasiswa dan lulusan S1, melalui Inspires Programme, yang sudah berjalan lebih dulu.

"Program ini selaras dengan visi global Deloitte, WorldClass, yang bertujuan memberdayakan 100 juta orang melalui investasi dalam pendidikan dan keterampilan pada tahun 2030," tutup Brian.

Bagi kalian yang ingin merasakan program tersebut, Amplify Programme akan menjalankan program magang dari Mei hingga Agustus 2025. Peserta sudah bisa melakukan pendaftaran mulai dari sekarang, hingga tanggal 30 Maret nanti.

Untuk proses pendaftarannya, peserta bisa mengakses link berikut ini, https://www2.deloitte.com/id/amplify-internship.

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image

Gudangnya informasi buat remaja.