Game

Patch 3.3 Wild Rift Hadir Bawakan Tema Season Terbaru

Sumber: Wildrift
Sumber: Wildrift

IBUGAME -- Wild Rift yang merupakan game mobile dari Riot Games sebentar lagi akan merilis patch terbaru 3.3 nya, pada tanggal 14 Juli minggu ini. Patch tersebut akan menghadirkan banyak sekali update terbaru, pembaruan yang dilakukan, sekaligus memperkenalkan season yang keenam.

Hadirnya patch terbaru 3.3 Wild Rift yang bertajuk Shining Bright, disampaikan pihak Riot Games melalui tayangan Youtube pada minggu lalu. Dalam video tersebut, Executive Producer Wild Rift, Alan Moore mengatakan banyak hal yang akan dihadirkan melalui patch 3.3 minggu ini.

Pertama-tama, Riot Games akan menghadirkan tiga champions terbaru ke dalam Wild rift, yaitu Kassadin, Samira, dan Sion. Melihat dari role masing-masing champions tersebut sangat berbeda. Kassadin merupakan champions assassin dan biasa dimainkan di area midlane. Sementara Samira merupakan champions AD Carry atau marksman. Kemudian Sion sang The Undead Juggernaut adalah champions berbadan gempal dan tinggi yang memiliki role sebagai tank.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Baca juga: Wild Rift Hadirkan Patch Baru 3.2b, Rilis Nautilus dan Pyke

Elemental Rift juga akan dihadirkan pada patch 3.3 Wild Rift minggu ini. Mode permainan ini mengharuskan pemain membunuh semua naga yang ada dalam map, dan kemudian mendapat buff untuk menyerang musuh. Jika sebelumnya pemain Wild Rift hanya bisa memainkan Elemental Rift pada waktu tertentu saja, kini mode permainan itu sudah bisa dimainkan sepanjang waktu. Nantinya Elemental Rift akan dibuat secara default pada semua mode permainan.

Patch 3.3 Wild rift juga menghadirkan tiga item Enchantment terbaru ke dalam game mobile tersebut. Yaitu Repulsor, Magnetron, dan Veil Enchant. ketiga item itu memberikan efek yang mampu membuat pemain melakukan serangan balik, serta memaksimalkan pertahanannya.

Selain tiga item baru tersebut, Riot Games juga memberikan perubahan kepada tiga item Enchantment lainnya, seperti Quicksilver, Gargoyle, dan Shadows Enchant. Alan mengatakan, perubahan yang diberikan adalah meningkatkan efek dari masing-masing item tersebut.

Mode ranked kini juga mendapatkan penambahan opsi terbaru pada patch 3.3 Wild Rift minggu ini. Opsi tersebut adalah Legendary Queue, ini merupakan antrean ini khusus solo dan berdasarkan poin, yang tersedia bagi pemain dengan rank Diamond ke atas. Alan menyebutkan, Legendary Queue ini kemungkinan akan hadir setelah berakhirnya season 6.

Baca juga: Riot Games Gelar Turnamen Dunia Wild Rift

Deretan skin champions juga turut hadir ke dalam Wild Rift. Ada banyak sekali skin yang diberikan Riot Games kepada beberapa champions. Sebut saja lini skin Star Guardian, Pool Party, PsyOps, Warring Kingdoms, dan skin lainnya. Menariknya, jika pemain berhasil naik rank setinggi mungkin, kalian akan mendapatkan skin eksklusif, Glorious Crimson Fiora.

Berikut deretan skin champions yang hadir pada patch 3.3 Wild Rift.

Star Guardian Ahri

Star Guardian Miss Fortune

Star Guardian Orianna

Star Guardian Rakan

Redeemed Star Guardian Rakan

Star Guardian Senna

Star Guardian Seraphine

Star Guardian Xayah

Redeemed Star Guardian Xayah

Pool Party Caitlyn

Pool Party Graves

Pool Party Mundo

Pool Party Ziggs

PsyOps Kayle

PsyOps Master Yi

PsyOps Samira

PsyOps Zed

Warring Kingdoms Jarvan IV

Warring Kingdoms Katarina

God Fist Lee Sin

Dragon Trainer Tristana

Beekeeper Singed

Harbinger Kassadin

Lunar Goddess Diana

Warmonger Sion

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image

Mau cari apa Follow aja dulu