Bos Larian Studios Tegaskan Baldur's Gate 3 Tidak akan Rilis di Xbox Game Pass
IBUGAME -- Larian Studios kini memberikan kabar terbaru mengenai Baldur's Gate 3, terkait pertanyaan komunitas atas kehadiran game tersebut ke dalam Xbox.
Namun, hal itu tidak akan terwujud dalam waktu dekat, dimana pernyataan itu dikonfirmasi langsung oleh bos Larian Studios, Swen Vincke, melalui wawancara dengan IGN pada Jumat (15/12/2023).
Dalam wawancara tersebut Vincke mengatakan alasan game-nya itu tidak akan hadir ke dalam Xbox, secara keseluruhan. Artinya, Baldur's Gate 3 tidak akan hadir ke Xbox Game Pass.
"Oh, kami selalu mengatakan sejak awal, itu tidak akan ada di Game Pass, dan (game ini) tidak akan ada di Game Pass," katanya.
Ada alasan lain yang mendasari kenapa Baldur's Gate 3 tidak hadir ke dalam Xbox Game Pass. Vincke menggambarkan, bahwa Larian Studios sedang menjalankan bisnis game tersebut, dengan caranya sendiri.
Menurutnya, Vincke bakal menjalankan game dengan cara bisnis yang membuat Baldur's Gate 3 memiliki bagian awal, tengah, dan akhir.
Bahkan, ia memuji kurangnya penggunaan transaksi mikro di Baldur's Gate 3, usai telah dipuji banyak oleh pihak lain serta komunitasnya.
Baca juga, Apple Selesaikan Gugatan Berlangganan Family Sharing
"Kami membuat permainan besar, jadi menurut saya ada harga pantas yang harus dibayar untuk itu, dan menurut saya tidak apa-apa. Kami tidak membebankan biaya transaksi mikro apa pun kepada anda, jadi bisa mendapatkan apa yang anda bayar," sebut Vincke.
"Di bagian depan, ini adalah game yang sangat besar. Jadi menurut saya game tersebut harus tetap ada. Inilah yang memungkinkan kami untuk terus membuat game lain," sambungnya.
Menurut situs HowLongToBeat, Baldur's Gate 3 menyelesaikan pembuatannya yang memakan waktu hingga 144 jam. Banyak komunitas game ini bahkan bermain berkali-kali sambil mencoba rute unik, salah satunya Dark Urge.
Dibalik itu, Vincke menentang keras hadirnya Baldur's Gate 3 ke dalam Xbox Game Pass. Bahkan game ini justru jauh berbeda, jika dibandingkan dengan Starfield, sejak dari awal sudah dirilis ke dalam platform tersebut.
Dibalik itu, biaya dan manfaat relatif dari layanan ini telah diperdebatkan dengan hangat, dengan beberapa developer independen sangat mendukungnya.
Namun developer game lain seperti Take-Two Interactive, komunitas menganggapnya sebagai nilai destruktif.
Meskipun begitu, Xbox Game Pass alami peningkatan yang melambat sejak 2022 lalu. Tetapi Xbox menganggap pertumbuhan tersebut kembali stabil, usai merilis Starfield dan game ini mampu menggenjot naiknya pendapatan.
Bagaimanapun, Baldur's Gate 3 mungkin tidak memerlukan platform Xbox Game Pass untuk mendapatkan popularitas yang lebih besar.
Sudah jelas Baldur's Gate 3 menjadi salah satu game Steam paling sukses yang pernah ada, dan telah mendapatkan promosi yang luar biasa sebagai RPG Terbaik di tahun ini.