Teknologi

Kuy Pre-Order Samsung Galaxy S24 Series, Bakal Berakhir Besok!

Samsung Galaxy S24 Series diperkenalkan di Indonesia.

IBUWARUNG -- Galaxy S24 Series, adalah smartphone terbaru yang diperkenalkan oleh Samsung secara global, pada akhir 2023 lalu. Indonesia mendapat bagian untuk soal perilisan smartphone canggih dari Samsung tersebut.

Menariknya, konsumen di Indonesia juga sudah mulai berbondong-bondong membeli Samsung Galaxy S24 Series, yang mana tahap pre-order sudah dibuka pada tanggal 18 Januari 2024 lalu.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

President of Samsung Electronics Indonesia, Harry Lee mengatakan dalam keterangan resminya pada Kamis (1/2/2024), smartphone terbaru tersebut menggunakan sistem yang berbeda dari produk yang serupa.

Bahkan, sistem yang diterapkan di dalam S24 Series, kini ramai dibicarakan dalam industri teknologi dunia.

Baca juga, Dua Perusahaan Teknologi Finansial ikut Memberhentikan Ribuan Pegawainya, Siapa Mereka?

“Galaxy AI menjadi terobosan kami yang menandai momen spesial. Hari ini, resmi kami memperkenalkan, Samsung Galaxy S24 series dengan Galaxy AI didalamnya akan melampaui batasan dalam komunikasi, meningkatkan produktivitas dan kreativitas dengan cepat dan mudah. Sehingga akan banyak peluang baru yang dapat diraih dari tangan Anda,” sebut Harry.

Spesifikasi Samsung Galaxy S24 Series

Apa yang disebutkan oleh Harry Lee tersebut terbukti nyata. Artinya, smartphone keluaran terbaru Samsung itu menerapkan sistem Artificial Intellgience (AI) secara keseluruhan. Dengan kata lain, Samsung Galaxy S24 Series didukung oleh kemampuan AI.

Berbicara soal spesifikasi, smartphone terbaru Samsung tersebut akan hadirkan tiga produk, yaitu galaxy S24, S24+, dan S24 Ultra. Tentu keduanya memiliki spesifikasi yang berbeda, secara keseluruhan.

Dari tampilan luar atau eksternal, keduanya memiliki lebar layar LCD yang berbeda. Samsung Galaxy S24 biasa mempunyai monitor berukuran 6,2 inci, dan menghasilkan resolusi sebesar 1080x 2340 piksel.

Baca juga, Google Perkenalkan Aplikasi Terbarunya, ImageFX

Sebaliknya untuk Galaxy S24+, mempunyai ukuran layar LCD seluas 6,7 inci dengan resolusi 1440 x 3088 piksel. Jelas, kedua smartphone ini didukung dengan panel Dynamic Amoled 2x di layar LCD-nya.

Beralih ke kamera, dua smartphone terbaru Samsung tersebut didukung dengan ukuran yang sangat besar, yaitu lensa 50 megapiksel. Bahkan, teknologi yang ada dalam kameranya tersebut didukung oleh fitur Dual Pixel PDAF serta OIS.

Kemudian dari sisi baterai, Samsung Galaxy S24 Series ini memiliki kapasitas yang berbeda. Untuk Galaxy S24 Ultra saja, memiliki kapasitas baterai sebesar 5.000 mAh. Bisa saja, Samsung Galaxy S24 biasa memiliki kapasitas baterai dibawah seri S24 Ultra.

Tidak hanya itu, Samsung Galaxy S24 Ultra turut didukung dengan chipset Snapdragon 8 Gen 3 for Galaxy. Ini artinya, konsumen bisa dengan lancar bermain game di dalamnya, tanpa merasaka lagging yang berdampak.

Beralih ke fitur, Samsung Galaxy S24 Series tersebut menyediakan beragam fitur yang akan dirasakan oleh semua konsumennya di Indonesia.

Mulai dari Chat Assist, Note Assist, Web Assist, hingga Live Translate, yang menggunakan konsep AI on-device dari Galaxy AI.

Dengan fitur super lengkap, konsumen memiliki referensi lebih beragam mengikuti kebutuhan keinginannya masing-masing.

Harga

Kini, konsumen masih bisa membeli smartphone tersebut secara pre-order, hingga batas akhir yaitu pada tanggal 6 Februari.

Samsung telah menetapkan harga untuk pre-order dari Galaxy S24 Series tersebut, yang dimulai dari Rp. 583.291 hingga Rp. 8 juta.

Namun untuk harga resminya, Samsung juga telah mematok harga yang berbeda dari kedua produknya tersebut.

Galaxy S24 Ultra hadir mulai dari harga Rp21.999.000 (12/256GB), Galaxy S24+ dibanderol dengan harga mulai Rp16.999.000(12/256GB), sedangkan Galaxy S24 tersedia mulai dari harga Rp13.999.000 (8/256GB)